Sebuah Langkah menjadi Pembimbing Retret

Judul Buku     : Biji Sesawi  Memindahkan Gunung
Penulis            : Drs. Antonius Purbiatmadi, M.A. dan Marcus Supriyanto, S.Si.
Penerbit          : Kanisius
Cetakan          : I, 2010
Tebal               : 272 halaman


            Seringkali orang terbelenggu dengan paradigma yang mengatakan bahwa pembimbing retret itu harus berasal dari kalangan biara, baik pastor, bruder, frater maupun suster. Anggapan tersebut justru membuat banyak umat kesulitan untuk mendapatkan tim pembimbing retret. Maka dari itu, paradigma yang ada perlu diperbaharui: pembimbing retret tidak harus dari kalangan biara.
            Hadirnya buku ini merupakan salah satu jawaban atas keprihatinan yang ada. Buku ini memberikan sebuah jalan keluar untuk menghadapi kendala yang ada. Dan dengan buku ini, kaum awam diajak untuk menjadi pemandu retret.
            Secara khusus, buku ini berisi sebuah latihan dan panduan bagi seorang pembimbing retret. Panduan yang diberikan merupakan hasil dari pengalaman para penulis selama menjadi pendamping retret. Secara khusus, buku ini menghadirkan sebuah latihan praktis untuk mendampingi pelajar dan kaum muda dalam mengembangkan talenta secara terarah.
            Sebagai sebuah buku panduan retret, para penulis menyajikan secara lengkap hal-hal yang berkaitan dengan pelaksanaan retret. Ada dua bagian yang disajikan dalam buku panduan ini. Bagian pertama berisi sebuah contoh tentang hal-hal yang sifatnya teknis dan praktis dalam retret: tatalaksana retret, tata tertib retret, dan jadwal acara retret.
            Sedangkan bagian kedua memberikan beberapa contoh panduan materi yang disusun secara berkesinambungan dalam mendampingi pelajar dan kaum muda mengembangkan talenta secara terarah. Isi dari materi yang ada begitu kompleks, yakni dari Kitab Suci yang dipadukan dengan berbagai bidang ilmu lain seperti psikologi terapan, ilmu kesehatan, moral dan situasi aktual remaja saat ini.
            Selain itu, disajikan pula beberapa contoh permainan dan lagu penyegar serta buku harian peserta retret. Maka dari itu buku ini sangat cocok dipakai oleh siapa saja yang berminat untuk menjadi pendamping retret atau pun mereka yang sudah lama terjun sebagai pendamping retret. Akhirnya, melalui buku ini diharapkan agar kesulitan mencari pendamping retret semakin dapat teratasi dengan mudah karena munculnya pendamping-pendamping retret yang baru.

St Sigit Pranoto SCJ
Skolastikat SCJ
Jl Kaliurang Km 7,5
Yogyakarta 


Free Blogger Templates by Isnaini Dot Com and BMW Cars. Powered by Blogger